Nama
Asli : Malaysia
Ibu
kota : Kuala Lumpur
Bentuk
Negara : Federasi Kerajaan
Kepala
Negara : Yang Dipertoan-Agong
Kepala
Pemerintahan : Perdana Menteri
Malaysia
merupakan negara kerajaan yang dipimpin oleh seorang raja. Raja Malaysia
bergelar Yang Dipertoan-Agong. Raja dipilih dari salah satu raja-raja negara
bagian. Raja Malaysia bertindak sebagai kepala negara. Adapun kepala
pemerintahannya
adalah perdana menteri.
a. Letak dan luas
wilayah
Malaysia
terbagi menjadi 2 wilayah, yaitu Malaysia bagian barat danMalaysia bagian
timur. Malaysia bagian barat terletak di Semenanjung Malaka, sedangkan Malaysia
bagian timur terletak di bagian utara Pulau Kalimantan. Kedua wilayah tersebut
dipisahkan oleh Laut Cina Selatan. Secara astronomis, Malaysia terletak pada
1oLU – 7oLU dan 100oBT – 119oBT. Adapun batas-batas wilayah Malaysia yaitu:
1)
Sebelah utara: Thailand dan Laut Cina Selatan.
2)
Sebelah timur: Laut Sulu.
3)
Sebelah selatan: Pulau Kalimantan.
4)
Sebelah barat: Selat Malaka.
Luas
wilayah Malaysia mencapai 329.758 km2. Luas wilayah tersebut terbagi menjadi 13
negara bagian. Di bagian barat terbagi menjadi 11 negara bagian, terdiri dari
Kedah, Perak, Selangor, Negeri Sembilan, Penang, Pahang, Perlis, Kelantan,
Malaka, Johor, dan Trengganu. Bagian timur terdiri dari 2 negara bagian, yaitu
Sabah dan Serawak.
b. Keadaan alam
Daerah
tengah Malaysia bagian barat berupa pegunungan. Puncaktertinggi dari pegunungan
tersebut adalah Gunung Tahan. Di bagian selatan berupa dataran rendah yang
kering. Di sebelah timur terdapat kawasan hutan yang tidak terlalu luas. Adapun
di sebelah barat berupa lahan yang subur.
Kenampakan
alam Malaysia bagian timur terdiri atas daerah rawa pesisir pantai, daerah
perbukitan, dan lembah berhutan lebat. Daerah pedalaman berupa pegunungan.
Puncak tertinggi di daerah ini adalah Gunung Kinabalu. Malaysia memiliki iklim
tropis. Di Malaysia bagian barat, musim penghujan berlangsung dari bulan
September sampai Desember.
Adapun
di bagian timur musim penghujan berlangsung dari bulan Oktober sampai Februari.
Akibat dari iklim tropis, Malaysia memiliki keragaman hayati. Terdapat sekitar
8.000 tumbuhan berbunga. Di Malaysia bagian timur menjadi habitat populasi terbesar
burung di dunia. bagian Serawak juga terdapat hutan hujan tropis terbesar dan
tertua di Gunung Kinabalu.
c. Keadaan penduduk
Malaysia
berpenduduk sekitar 23.275.000 jiwa. Sebagian besar penduduk adalah bangsa
Melayu, sisanya adalah keturunan Cina, India, dan Eropa. Penduduk asli Malaysia
dapat ditemui di Malaysia bagian timur. Penduduk asli Malaysia terdiri dari
suku Iban, Bidayuh, dan Kadaza. Agama yang dianut sebagian besar penduduk
Malaysia adalah Islam. Agama tersebut sekaligus menjadi agama resmi. Bahasa
nasional yang digunakan adalah bahasa Melayu.
Kegiatan
ekonomi utama penduduk Malaysia adalah pertanian. Hasil pertaniannya antara
lain padi, teh, buah, tebu, kakao, kelapa sawit, dan karet. Karet menjadi
komoditas ekspor andalan Malaysia. Kegiatan ekonomi lain yang dilakukan
penduduk Malaysia adalah industri, pertambangan, dan kehutanan. Hasil tambang
Malaysia antara lain gas alam, bijih besi, timah, bauksit, tembaga, dan emas.
Malaysia merupakan negara penghasil timah terbesar di dunia.